Kunjungan ke Perpustakaan Universitas Indonesia
30 Maret 2017
Alhamdulillah.. sebenarnya judulnya "Ngebolang ke Perpus UI". Hihihi.. 😋😋 Kenapa dikatakan ngebolang? Yap! karena perjalanan kami menuju ke sana itu menggunakan transportasi umum. Yeay.. akhirnya bisa ngerasain naik KRL bareng-bareng dan nge-Grab bareng. hehehe.. Serius ini seru banget. Kenapa seru? Karena kapan lagi bisa hangout bareng anak literasi dan guru literasinya lagi. Mantaplah!
Sampai di perpustakaan UI kami bukan cuma numpang foto doang kok. hehe. Di situ, kami langsung disambut oleh bagian humasnya. Oh ya, perlu diketahui. Untuk bisa melakukan kunjungan di atas 10 orang, kita disarankan untuk mengajukan surat permohonan ke bagian humas perpus UInya. Kenapa? Yap, karena agar mereka bisa membantu dan membimbing kita dalam mengetahui seluk beluk perpustakaan UI yang super megah. hihihi.. Kenapa megah? Yaaaa.. karena luas banget dan di situ bener-bener bisa dibilang gudang pengetahuan sih. Oh iya, biasanya kita memberikan biaya administrasi gitu, karena kita bakal dibantu untuk dapat penjelasan selama keliling perpustakaan.
Tapi sayangnya, kami tidak punya foto-foto saat di dalam. Kenapa? LUPA. ngga kepikiran. ehhehe saking girangnya aja liat jajaran rak buku yang buaaaanyakkkk! Oh ya, di situ juga banyak ruang-ruang yang sengaja difasilitasi untuk kita fokus dalam membaca atau mengerjakan sesuatu (yang pastinya berhubungan dengan tulis-baca ya.. bukan cuma ngegosip atau curhat, wkwkw).
Nah, yang kerennya lagi, di sana sudah difasilitasi pencarian buku otomatis loh dengan mesin. Jadi, kita ngga perlu pusing-pusing ngubek-ngubek rak buku ya. Daaaaan.... pastinya boleh dipinjem bukunya.
Nah, di perpustakaan, guru pembimbing literasi kami juga kasih tantangan loh. Kami diminta untuk menemukan beberapa judul buku dari berbagai sumber tentang beberapa tema. Misal, buku yang bertemakan ekonomi, sosial, dan lain-lain dari berbagai sumber. Kemudian, kami diminta untuk mencatat identitas bukunya. Daaaan... kalau bisa presentasikan sedikit tentang salah satu isi buku itu gambaran besarnya membicarakan tentang apa. Seru banget!
Nah.. Nah.. Nah.. yang ngga kalah seru. Habis dari perpustakaan. Kami menuju jembatan merah dan langsung cari spot rumput yang enak buat rebahan. hehehe. Di situ kami bikin acara menarik. Apa? baca buku bareng. yeay!!
Habis itu, guru pembimbing kami meminta agar kami membuat sebuah karya, bisa puisi atau cerita singkat tentang perjalanan hari ini. Yaaa.. di GENCAR ini kami sangat dituntut mengembangkan dan melebarkan pandangan kami, ide kami, imajinasi kami, dan kemampuan berbahasa kami.
Alhamdulillah.. Literasi betul-betul lentera pengetahuan bagi kami.
#salamLiterasi
#Gencar
#GerakanMembacaCeria
Komentar
Posting Komentar